Breaking News
https://sumber5.blogspot.co.id
Minggu, 05 Februari 2017

STRUKTUR PIRA PC DEPOK RESMI DI KUKUHKAN




Hj.Rezky M Noor saat memberikan sambutan Pengukuhan PIRA kota Depok,Sabtu,(7/01/2017)

Tanah baru
Beji
Literasidepoknews

STRUKTUR PIRA PC DEPOK RESMI DI KUKUHKAN

Bertempat di Betawi ngumpul Pimpinan dan Pengurus PIRA (Perempuan Indonesia Raya) Pimpinan Cabang Kota Depok  resmi di kukuhkan. Pengukuhan di tandai dengan penyerahan Pataka PIRA dari Ketua PD PIRA Jawabarat Prasetya Wati kepada PC PIRA kota depok Hj Rezky M Noor.

Hj Rezky M Noor, Ketua terpilih PC PIRA Kota Depok dalam sambutannya Sabtu di lokasi betawi ngumpul pukul 14.00wib mengatakan, tujuan PIRA adalah untuk meningkatkan peran perempuan dalam segala bidang khususnya untuk kuota perempuan 30 persen

"Sebagai Underbow dari Partai Gerinda PIRA bersinergi dan sejalan dengan Plat Form partai, revolusi putih yaitu memberikan susu gratis, meningkatkan peran Pos yandu memberantas buta huruf menambah pengetahuan bagi perempuan yang belum bisa baca tulis, terang Rezky, Sabtu(7/01/2017)

Di tempat yang sama Pradi Supriatna S.sos, dalam kapasitasnya sebagai Ketua DPC Gerindra Depok mengatakan, dengan hadirnya PC PIRA Kota Depok di harapkan bisa bersinergi dengan Pemerintah kota Depok dan kami akan selalu mendukung kegiatan PC PIRA Kota Depok" jelas Pradi Supriatna

Senada dengan Rezky  Ir Nuroji, ketua dewan Pembina partai Gerinda Kota Depok mengatakan, PIRA kota depok berkembang cepat , khususnya dibidang sosial kemasyarakatan di banding sayap partai Gerindra lainnya

Beberapa kegiatannya yang telah dilakukan PC PIRA Depok antara lain membagikan makanan Suplement tambahan Ke Posyandu di Kota Depok, Hari Ibu menebar Cinta pada Perempuan Kota Depok dan pembelajaran politik bagi para kader, tambah Nuroji

Pada kesempatan itu di lakukan pengguntingan pita Kantor Sekretariat PC PIRA Depok oleh Pradi Supriatna yang di dampingi oleh Ir. Nuroji dan ketua PD PIRA Pradetya Wati.

Di tambahkan Rezky ,untuk mendukung depok sebagai kota layak Anak, Rezky mengatakan PIRA akan membantu khususnya di intern rumah tangga perempuan PIRA sendiri untuk mendidik anaknya agar tercipta kota layak anak, Pungkasnya(Rahmat budianto)

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2014 sumber5 All Right Reserved