Breaking News
https://sumber5.blogspot.co.id
Senin, 19 Juni 2017

Hansip pun berhak berharap berkah Ramadhan

Petugas keamanan lingkungan Rw 10 Depok Utara,(Gatot Literasi).



*edisi khusus LDN*

Literasidepoknews

Depok utara, senin 19 Juni 2017

Tanpa terasa bulan ramadhan 1438 H sudah berada di penghujung, bulan yang penuh keberkahan sebentar lagi akan meninggalkankan kita.
Saat kedatangannya, umat muslim menyambutnya dengan suka cita, kini jelang kepergiannya, tak sedikit juga umat islam yang menangisi kepergiannya, begitu pula dengan petugas keamanan lingkungan atau Hansip. Mereka meski berada dalam keadaan ekonomi yang tak sebahagia sebagian besar masyarakat tetapi ketaatan mereka dalam menjalankan perintah Allah SWT tak kalah dengan kaum Mukminin kebanyakan.
Adalah Usan atau yang lebih di kenal dengan nama poyokan (red:nama panggilan) Temi yang sudah puluhan tahun jadi petugas hansip di lingkungan RW. 10 Depok Utara, Beji pun, berharap keberkahan dari bulan ramadhan, baginya meski ia tak setaat muslim kebanyakan tapi dirinya menyakini bahwa bulan ramadhan adalah bulan yang didalamnya banyak keberkahan.
"bang.., meski saya ga setaat kaum muslimin kebanyakan, tapi saya mah..saya yakin banget bahwa bulan ramadhan adalah bulan yang penuh berkah" kata temi bak layaknya penceramah.
Ia juga mengatakan, di tempat tugasnya ada 6 orang petugas hansip, yang setiap hari jaga bergilir dua ship, yakni ship pagi dan ship malam.
Temi menambahkan "kalau di erwe 10 sini, tiap ramadhan, hansip banyak dapat jinjingan, alhamdulillah keberkahan bulan suci ramadhan benar kami rasakan, ini aja kita baru dapat jinjingan lebaran.." imbuh temi seraya menunjukkan jinjingan yang dibawanya.

Sementara di tempat yang sama, Kabay rekan sejawat temi pun menimpali,  bahwa warga RW. 10 sini sangat memperhatikan kami, betah jadinya kita kerja jadi hansip disini, "warga erwe 10 sini sangat memperhatikan petugas hansip, tiap ramadhan, kita petugas hansip dan kebersihan selalu dapat jinjingan juga THR, alhamdulillah, terima kasih kami ucapkan untuk seluruh warga erwe 10, kami jadi bisa lebaran" kata Kabay sumringah.
Saat ditanya, apakah perlakuan kepada petugas hansip di depok utara sama semua seperti di lingkungan erwe 10 ini, Kabay menjawab "ga sama sih, ya tergantung warga dan pa erwe nya masing masing"

Ditempat terpisah Jean Erick Sitanggang, selaku ketua RW 10 menyatakan hal yang sama, bahwa perlakuan kepada petugas hansip memang beda di setiap erwe di lingkungan Depok Utara khususnya dan kelurahan Beji pada umumnya. Dirinya mengamini jika tingkat kesejahteraan petugas hansip saat ini sudah lebih baik dan mendukung jika ingin ditingkatkan kembali, tentunya seiring dengan kinerja mereka para petugas hansip.
Erick yang belum genap setahun menjabat Ketua RW. 10 mengatakan bahwa terkait ramadhan dan Idul Fitri 1438 H ini, kami telah memberikan THR buat petugas hansip dan petugas kebersihan Rp. 2,7 jutaan belum lagi tradisi jinjingan lebaran dari warga untuk hansip dan petugas kebersihan.

"mereka memang petugas hansip dan kebersihan tapi keberkahan bulan suci ramadhan  adalah menjadi hak bagi setiap insan, begitu pula dengan kebahagian hari kemenangan Idul Fitri adalah hak bagi setiap mukminim" kata erick bertausyiah.
Lalu katanya lagi "sekalian dalam kesempatan ini, kami selaku ketua RW. 10 dan seluruh warga RW. 10 mengucapkan Selamat Idul Fitri 1438 H - Taqobbalallahu minna wa minkum, mohon maaf lahir batin" pungkas erick berseri.(Gatot Literasi)

Editor ; Redaksi

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2014 sumber5 All Right Reserved