Kepsek SMA Putra Bangsa Apresiasi Program TMMD
Karyono SE kepala sekolah SMA Putra Bangsa di ruang kerja,(fto; Luki LDN).DEPOK Beji-LiterasiDepokNews.Com
Kepala Sekolah Menengah Atas ( SMA ) Putra Bangsa, Karyono S.E mengapresiasi penyuluhan yang di berikan Satgas dalam rangka Program TMMD ke-98 Tahun 2017, melalui kegiatan fisik di sekolahnya, Jl. Kedondong, Kecamatan Beji, Depok.
Menurutnya, kegiatan positif seperti ini harus terus dijalankan kendati program TMMD tahun 2017 ini telah usai. Ia juga menambahkan, perlu keseriusan dan waktu yang berkesinambungan dari berbagai pihak dalam menangani perihal kedisiplinan dan kenakalan remaja.
Kegiatan yang mengangkat tema tentang "Kedisiplinan dan Kenakalan Remaja" ini digelar di Ruang Multimedia SMA Putra Bangsa, Jumat, (28/04/2017) dan menghadirkan pembicara dari Komando Rayon Militer (Koramil) 02/Beji, dengan diwakili Danramil nya, Kapten Kav Syahroni, serta Kapten Arh Made Rumbiawan dari Bintaldam Jaya.
Dalam paparannya Karyono menerangkan "sebagai pihak pembimbing, kami mengapresiasi penuh kegiatan yang dilakukan oleh satuan tugas (Satgas) TMMD tahun 2017 ini, karena melalui program tersebut kami merasa dibantu dalam penerapan soal kedisiplinan, terutama bagi siswa-siswi di sekolah ini, yang notabene nya adalah generasi penerus bangsa".
Selain kedisiplinan, tambahnya, Satgas TMMD juga memberikan arahan kepada siswa siswi mengenai kenakalan remaja yang umum dilakukan, sehingga bisa menjadi bekal bagi calon penerus bangsa menjalani kehidupan kedepannya. Seperti diketahui kenakalan remaja saat ini mulai mendekati taraf kritis."tutup kepsek yang biasa disapa pak Karyo di mejanya".(Luki/LDN)
Editor
Rahmat Budianto
0 komentar:
Posting Komentar