Hut Depok Ke 18 Akan Di Warnai Pagelaran Seni Budaya dan Kuliner Asli Depok
Foto ; IstimewaLiterasiDepokNews.Com Balaikota,-Warga Depok di minta Kenakan pakaian adat asli Depok , dalam perayaan hari jadi Kota Depok ke18 pada bulan april mendatang. Hal ini sesuai arahan dari Walikota dan Wakil Walikota Depok, yang di sampaikan dalam sambutan di acara penyerahan Trophy pemenang Olimpiade Sains tingkat pelajar, Sekolah Dasar, dan Sekolah Lanjutan Pertama sekota depok. di lapangan balaikota , Sabtu 31/03/2017.
Peringatan Hut Kota Depok ke 18, kali ini akan di lakukan secara sederhana, namun Eleghan, semua lapisan Masyarakat di harapkan bisa ikut merayakannya.
Hal tersebut di sampaikan oleh Sri Utomo, Asisten Pemerintahan Daerah mewakili Walikota dan Wakil walikota Depok.
"kembali di ingatkan tentang hari jadi kota depok ke 18 yang bertepatan pada tgl 27 April 2017 , hal ini sesuai arahan dari Walikota dan Wakil walikota Depok untuk memeriahkan hari jadi kota depok ke 18, untuk kali ini rencananya akan di langsungkan secara sederhana, namun eleghan, di harapkan semua lapisan masyarakat bisa ikut merayakannya, papar Sri utomo.
Hadir di acara tersebut para Kepala Dinas, Staf ahli, dan Pihak yang berkepentingan.
Tema yang akan di usung pada hut depok ke 18 nanti adalah, "Depok Kota Ramah Keluarga", dalam melakukan kegiatan sehari hari pada tanggal 27 April tersebut, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN),di minta mengenakan pakaian Adat Depok.
"Pada saat mengikuti upacara peringatan hari jadi kota depok ke 18, di lapangan balaikota, Agar para ASN mengenakan pakaian Adat Depok. Seperti pakaian pangsi (Silat), berpeci dan mengenakan kain sarung yang di letakkan di punggung. Ataupun menggunakan pakaian adat daerah lain, jelas Sri Utomo.
Rencananya Peringatan hut kota depok tersebut, dimeriahkan dengan menggelar lomba tumpeng ,dan pagelaran seni dan budaya sepanjang jalan margonda,serta disediakan kuliner secara gratis.(Rahmat LDN)
0 komentar:
Posting Komentar